Pengukuran Kualitas Kerja Petugas Kesehatan Dalam Melayani Pemeriksaan Infeksi Menular Seksual (IMS) Di Puskesmas

Authors

  • Nur Cahyani Ari Lestari Akademi Keperawatan Bina Insan Jakarta

Keywords:

Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Stress Kerja, Disiplin Kerja, Kualitas Kerja

Abstract

Kepemimpinan, lingkungan kerja, stress kerja dan disiplin kerja mempunyai peranan
yang penting dalam tenaga kesehatan untuk bekerja, tanpa adanya keempat hal tersebut dapat
menyebabkan berbagai hambatan yang dapat menghasilkan kualitas kerja yang tidak
maksimal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung
serta besarannya antara kepemimpinan, lingkungan kerja, stress kerja dan disiplin kerja
terhadap kualitas kerja petugas kesehatan dalam melayani pemeriksaan IMS di Puskesmas. Jenis penelitian kuantitatif, desain penelitian crosectional dilakukan di bulan Febuari 2017
kepada seluruh petugas kesehatan yang ada di wilayah Puskesmas Duren Kecamatan
Bandungan berjumlah 72 orang menggunakan kuesioner. Presentase pengaruh langsung dan
tidak langsung semua variabel terhadap kualitas kerja dalam model ini sebesar 89.78%,
diantaranya pengaruh langsung semua variabel terhadap kualitas kerja dalam model sebesar
83,46% pengaruh tidak langsung sebesar 6,32%. Model mampu menjelaskan variabilitas
data sebesar 97,1%, sedangkan 2,9% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dikaji dalam
penelitian ini. Saran dari penelitian ini diharapkan agar petugas kesehatan menciptakan
suasana kerja yang baik, yang nyaman sehingga dapat meningkatkan kualitas kerja dan
menghindari untuk terjadinya konflik dalam bekerja.

Published

2018-06-10

How to Cite

Ari Lestari, N. C. . (2018). Pengukuran Kualitas Kerja Petugas Kesehatan Dalam Melayani Pemeriksaan Infeksi Menular Seksual (IMS) Di Puskesmas. JSS (Jurnal Scientific Solutem), 1(1), 63-76. Retrieved from https://journal.akperbinainsan.ac.id/index.php/jss/article/view/9